Blogger Widgets
SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA- SEMOGA ARTIKEL-2NYA DAPAT BERMANFAAT BAGI ANDA- TERIMA KASIH

Saturday, 30 August 2014

Mil Mi-24 - Rusia

Mi-24D milik pusat pengetesan 
dan evaluasi Angkatan Darat Amerika Serikat

Mil Mi-24 (kode NATO: Hind) merupakan helikopter tempur dan pengangkut buatan Uni Soviet. Helikopter ini mulai dioperasikan pada tahun 1976 oleh Soviet, dan saat ini masih dipakai oleh 30 negara lainnya. Versi ekspor helikopter ini, Mi-25 dan Mi-35, disebut Hind D dan Hind EPilot Soviet menyebut helikopter ini летающий танк (letayushiy tank, atau tank terbang). Nama julukan lazim lainnnya adalah Крокодил (krokodil, atau buaya), karena bentuk dan warna kamuflasenya.

History
Dalam operasi pendaratan pasukan menggunakan puluhan Huey dan bisa mendaratkan satu batalyon pasukan, gempuran pasukan darat yang dilindungi serta didukung Cobra terbukti sangat efektif.  

Pesawat Helikopter Huey (bawah) dan Cobra (atas)

Sebagai musuh bebuyutan dalam Perang Dingin sekaligus pemasok senjata bagi pasukan Vietnam Utara, Rusia termasuk yang paling risau atas kehadiran dua heli tempur AS itu. 

Pesawat Helikopter Huey dan Cobra di perang
Vietnam

Salah satu warga Rusia yang paling risau dan sekaligus gatal terhadap kemampuan heli tempur AS di Vietnam adalah Mikhail Leont’vevich Mil perancang heli tempur bagi militer Rusia.

Mil Mi-24 - Rusia

Helikopter Mil mi-8

Mi-24 dikembangkan dari uji coba Mi-8 helikopter transportasi multirole dan pertama kali diterbangkan V-24 bentuk prototipe pada tahun 1969 produksi dimulai pada tahun 1971 dan berhenti pada tahun 1991 Lebih dari 2 300 Hinds varian al diproduksi.

Performa
Cabin Pilot dan Penumpang
Sebagai heli serang sekaligus transport pasukan, dua awak yang bertugas mengoperasikan Mil Mi-24 dan duduk dalam posisi tandem mendapatkan perlindungan khusus di dalam kokpit yang tahan peluru. 

Cabin Depan Pilot Tampak Samping Helikopter Mil Mi-24

Cabin Depan Plot Tampak Depan Mesin Kontrol Helikopter Mil Mi-24

Baik dinding kabin maupun kaca kokpit terbuat dari bahan titanium dan kaca khusus (kevlar) yang mampu menahan gempuran senapan mesin kaliber 12.7 mm. 

Cabin Kaca Depan Plot Helikopter Mil Mi-24 Tahan Peluru
Kaliber 12.7 mm

Kabin penumpang yang berada di dalam fuselage pesawat pun terlindungi dinding lapis baja sehingga kemampuan Mil Mi-24 melebihi apa saja yang bisa dilakukan Huey.

Mil Mi-24 Terlihat Cabin Pintu Penumpang Terbuka

Cabin Penumpang Mil Mi-24 Dekat cabin Pilot

Cabin Penumpang Mil Mi-24  Tampak kiri

 Cabin Penumpang Mil Mi-24 Dekat Pintu masuk

Mesin Mil Mi-24
Pada awalnya Mi-24 menyiapkan dua mesin Izotov TV3-177A turboshatf berkemampuan 1700 tenaga kuda. Jika menggunakan satu mesin bobotnya mencapai 7 ton sedangkan jika memakai dua mesin kembar, bobotnya mencapai 10,5 ton.

Helikopter Mil Mi-24 Telah menerapkan mesin baru 
Isotov TV3-117VMA turboshaft 

Tapi Mil Moscow kemudian menerapkan dua mesin baru Isotov TV3-117VMA turboshaft yang masing-masing memiliki kekuatan 2.200 tenaga kuda. 

Persenjataan Mil Mi-24
Tak hanya memasang mesin versi terbaru, Mil Moscow juga mengganti persenjataan dengan senapan mesin berat Yakushev Borzov Yak B Gatling kaliber 12.7 mm yang bisa membawa 1.470 peluru dan rudal antitank, 9K 114 Shturm (AT-6 Spiral). 

Helikopter Mil Mi-24 Telah Disempurnakan
Penempatan Persenjataannya

Proses penyempurnaan rancangan untuk penempatan persenjataan, tail rotor, dan lainnya hingga masa produksi serta tahap siap diterbangkan berlangsung dari 1970-1972. 

Blueprint Mil Mi-24

Specipikasi
Kru: 3 (pilot, perwira persenjataan, teknisi)
Kapasitas: 8 prajurit atau 4 tandu
Panjang: 17,5 m (57 ft 4 in)
Diameter baling-baling:: 17,3 m (56 ft 7 in)
Rentang Sayap: 6,5 m)
Tinggi: 6,5 m (21 ft 3 in)
Luas piringan: 235 m² (2.529,52 ft²)
Berat kosong: 8.500 kg (18.740 lb)
Berat maksimum saat lepas landas: 12.000 kg (26.455 lb)
Mesin: 2 × Isotov TV3-117 turbin, 1.600 kW (2.200 hp) masing-masing
Kinerja
Laju maksimum: 335 km/h (208 mph)
Jangkauan: 450 km (280 miles)
Langit-langit batas: 4.500 m (14.750 ft)
Persenjataan
12,7 mm YaKB-12.7 Yakushev-Borzov multi-barrel machinegun
1500 kg bom
4× Peluru kendali anti tank (AT-2 Swatter atau AT-6 Spiral)
4× 57 mm S-5 rocket pod atau 4× 80 mm S-8 rocket pod
2× 23 mm meriam dua laras atau
4× tangki bahan bakar eksternal

Sumber : http://id.wikipedia.org


No comments: